KABAR | DAERAH

SMPN 2 Karanganyar Bersama Alumni Bantu Warga Terdampak Covid -19

SKIH / ISTIMEWA

SMPN 2 Karanganyar Bersama Alumni Bantu Warga Terdampak Covid -19

Pemerintah Pusat telah memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), sehingga aktivitas ekonomi di daerahpun kini terdampak, karena semua dianjurkan untuk tetap berada di dalam rumah, dan tidak melakukan aktivitas di luar rumah, untuk itulah para Guru dan Karyawan SMPN 2 Karanganyar didukung Ikatan Alumni SMPN 2 Karanganyar terpanggil untuk meringankan beban masyarakat sekitar sekolah yang terdampak kebijakan PSBB tersebut, ini semua dilakukan agar masyarakat tetap tinggal di rumah, untuk mencegah penularan Virus Corona atau yang di kenal Covid -19, hal tersebut diungkapkan Kepala sekolah SMP Negeri 2 Karanganyar, SUMARNI, S.Pd, M.Pd, disela penyerahan ke pengemudi ojol dan tukang becak beberapa waktu lalu.

Lebih jauh Sumarni, S.Pd, M.Pd menjelaskan, bahwa Bantuan Sosial ini merupakan partisipasi para guru, karyawan dan alumni, khususnya angkatan 1987 , SMPN2 Karanganyar, kita membagikan paket sembako kepada orang tua siswa yang tidak mampu, dan mereka yang layak dibantu lingkungan sekitar sekolah, dan kita jura serahkan pada pengemudi Ojek Online , sopir angkot dan tukang becak, sejumlah 170 paket sembako yang berisi 5 kg beras, 2 kg gula pasir, 1 pak teh celup, 1 ltr minyak goreng dan 5 bungkus mei instan.

Adapun sasaranya yang utama adalah orang tua siswa yang tidak mampu dan terdampak covid -19 karena mereka tidak lagi bekerja. Pembagian baksos menggunakan 3 unit mobil ke rumah masing2 . Ini utk mencegah kerumunan .
Kami selaku Kepala Sekolah mengucapkan terima kasih atas kepedulian keluarga besar SMPN 2 Karanganyar, yang mau berbagi rezeki kepada mereka yang terdampak Covid -19, semoga dengan kegiatan baksos tersebut Corona segera sirna dari dunia, khususnya di Negeri Indonesia tercinta ini, paparnya. (Ary/Pry)

Penulis: Priyono
Editor: Priyono

Now Trending