KABAR | KABAR HANKAN

Antisipasi Banjir, Babinsa Koramil 22 Wonosari Monitoring Wilayah Binaan

SKIH / ISTIMEWA

Antisipasi Banjir,Babinsa Koramil 22 Wonosari Monitoring Wilayah Binaan

Klaten, Serda Mulyanto Babinsa Desa Kingkang Koramil 22 Wonosari Kodim 0723 Klaten Bersama Apida Supriyanto Babhinkamtibmas Polsek Wonosari Melaksanakan Pengecekan dan Monitoring Daerah rawan banjir di luapan Air sungai Perbatasan Desa Kingkang dengan Desa Gunting Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten,(9/12/2021)

Turut Hadir dalam Kegiatan tersebut diantaranya sebagai berikut Camat Wonosari Bp.Muhamad Nurrosyid Sip,Babinsa Desa Kingkang Serda Mulyanto, Babhinkamtibmas Polsek Wonosari Aipda Supriyanto,Relawan Wonosari,Kades Kingkang.

Serda Mulyanto Selaku Babinsa Desa Kingkang Menyampaikan Banjir ini mengakibatkan beberapa Teras Rumah warga yg berada di pinggir bantaran aliran sungai Kingkang terendam air lebih kurang 20 Cm,"

Dalam Kesempatan tersebut juga berikan Himbauan kepada Warga untuk Waspada bila terjadi luapan air sungai susulan akibat curah hujan tadi sore dan sementara Kondisi saat ini Luapan air mulai Surut,"Ungkap Serda Mulyanto

Pelaksanaan pengecekan dan monitoring wilayah guna memastikan kondisi terakhir wilayah terdampak banjir, hingga saat ini air menggenangi halaman pemukiman perumahan warga dengan ketinggian air mencapai 20 cm dan kondisi debit air hingga saat ini turun 2 cm.

Akibat tingginya curah hujan yang melanda wilayah Kecamatan Wonosari mengakibatkan beberapa titik rawan bencana mengalami luapan air, meskipun tidak terlalu besar namun diperlukan kewaspadaan tinggi dalam menyikapi hal tersebut, agar tidak menjadi bencana besar yang dapat membahayakan keselamatan warga dan menimbulkan korban jiwa,"Pungkas Serda Mulyanto(Red)

Penulis: Priyono
Editor: Priyono

Now Trending