KABAR | KABAR HANKAN

Cegah Demam Berdarah, Babinsa Ajak Masyarakat Peduli Kebersihan Lingkungan

SKIH / ISTIMEWA

Cegah Demam Berdarah, Babinsa Ajak Masyarakat Peduli Kebersihan Lingkungan

Jakarta Pusat. Babinsa Kel. Duri Pulo Koramil 04/GBR Kodim 0501/JP Koptu Iwan bersama unsur Tiga Pilar serta warga RT 06 RW 09 Kel. Duri Pulo Kec. Gambir Jakarta Pusat melaksanakan kegiatan Pembersihan Lingkungan sekitar Jl. Setiakawan IV dengan sasaran pembersihan berupa sampah atau barang-barang bekas seperti botol dan kaleng yang dapat menimbulkan genangan air hujan yang dapat menyebabkan bersarangnya nyamuk Demam Berdarah.

Selain itu, pada kesempatan yang baik ini pula Babinsa mengajak kepada seluruh warga RT 06 untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan seperti botol, kaleng, plastik dan ban bekas yang dapat menimbulkan genangan air sehingga menjadi tempat yang sangat cocok untuk berkembang biaknya nyamuk Aides Aigepti yang merupakan penyebab utama Demam Berdarah.

"Kita bersama unsur Tiga Pilar akan selalu hadir untuk mengajak warga masyarakat dalam hal peduli lingkungan sekitar, khususnya saat ini sudah masuk musim penghujan sehingga potensi berkembangnya sakit Demam Berdarah akan meningkat", ujar Danramil 04/GBR Mayor Arm Hendri Nuryanto di tempat terpisah.

Kegiatan ini akan terus dicanangkan bersama unsur Tiga Pilar sebagai wujud eksistensi aparatur pemerintah yang terdiri dari TNI, Polri dan Pemerintah Daerah dalam menyikapi permasalahan yang ada di wilayah Gambir khususnya bidang kesehatan masyarakat. Diharapkan tingkat kesehatan masyarakat akan terus meningkat sejalan dengan pemulihan ekonomi Nasional pasca pandemi Covid-19.
(Sumber Kodim 0501/JP)

Penulis: Priyono
Editor: Priyono

Now Trending