KABAR | DAERAH

Air Bersih Dan Sembako Persembahan Korlantas Polri Untuk Warga Terdampak Kekeringan

SKIH / ISTIMEWA

Air Bersih Dan Sembako Persembahan Korlantas Polri Untuk Warga Terdampak Kekeringan

Ditengah musim kemarau yang melanda dihampir seluruh wilayah Indonesia, tentunya bantuan air bersih sangat dibutuhkan warga masyarakat.

Menjelang HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-68, Korlantas melaksanakan bakti sosial dengan memberikan bantuan berupa sembako dan air bersih untuk masyarakat diberbagai wilayah. Salah satunya di wilayah hukum Polda Banten, sejumlah masyarakat menyambut positif dan gembira telah menerima bantuan sembako dan air bersih dari jajaran Polda Banten.

Ahmad Saifudin, Ketua DKM Masjid Masjid An-Nikmah Desa Lindo, Kabupaten Serang, mengakatan drinya bersama tokoh lainnya mengungkapkan rasa syukur kepada jajaran Polda Banten yang telah memberikan bantuan sembako dan air bersih. "Terima kasih kepada bapak-bapak tim dari Dirlantas Polda Banten yang telah memberikan bantuan kepada masyarakat kami yaitu berupa air bersih dan sembako karena itu mudah-mudahan sangat bermanfaat sekali kepada masyarakat kami, sebut dia pada Rabu (13/9/2023) kemarin.

Kami sangat membutuhkan bantuan air bersih dan sembako Insya Allah ini untuk anak-anak yatim dan janda-janda yang jompo karena itu saya doakan semoga Korlantas tetap jaya dan maju terus terima kasih, pungkasnya.

Penulis: Priyono
Editor: Priyono

Now Trending